Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Bentuk Dukungan Pemdes Terlanggu Wujudkan Program Banyuasin Religius 

0 65

 

Banyuasin Sriwijayaterkini.co.id – Pemerintah Desa Terlanggu peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, dengan mengusung tema “Meneladani Akhlak Rasullullah Agar Menjadi Generasi Muslim yang Bertakwa, Cerdas, Berkarakter, dan Bermartabat”, bertempat di Masjid Nurul Iman Desa Terlanggu Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin. Rabu Malam (19/10/2022).

 

Acara dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Banyuasin H. Slamet Somosontono SH, Kepala badan penanggulangan bencana daerah (BPBD) Alfian Soleh, Sekertaris Kecamatan Banyuasin III Santo S.Sos,. M.Si, Wakil Ketua PKK Kecamatan Banyuasin III, PJ Kepala Desa Hadianto S.Sos,.M.Si beserta staf jajaran pemerintah desa Terlanggu, BPD Desa Terlanggu, Kepala Desa Rimba Balai Umar Hamza, Babinsa, tokoh adat dan tokoh masyarakat 

 

Ketua masjid nurul iman desa terlangu Zainal abidin mengucapkan terima kasih banyak atas waktu dan kesempatan Bapak Wakil Bupati Banyuasin berserta rombongan. Yang menyempatkan hadir pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang di gelar di desa Terlanggu ini.

 

“Kami ucapkan terimakasih kepada bapak wakil bupati atas waktu untuk menghadiri acara maulid nabi Muhammad SAW, dan juga kami ucapkan mohon maaf sebesar-besarnya apa bila dalam penyambutan ada kekurangan,” ucapnya.

 

Wakil Bupati Banyuasin H. Slamet Somosontono SH, dalam sambutannya mengajak seluruh lapisan masyarakat  khususnya desa terlangu untuk Meneladani sifat-sifat dan Akhlak Rasullullah Agar Menjadi Generasi Muslim yang Bertakwa kepada Allah SWT, serta bisa bersama sama mendukung pemerintah kabupaten Banyuasin dalam mewujudkan 7 program dan 12 gerakan Bupati Banyuasin agar tercipta nya Banyuasin bangkit adil dan sejahtera.

“Kami dari Pemerintah Kabupaten Banyuasin sebagai penyambung lidah Bapak Bupati Banyuasin H. Askolani mengajak masyarakat Desa Terlangu ikut serta dalam mewujudkan 7 program Kabupaten Banyuasin” ucap Wabub.

 

Lanjut Wabup, guna menjaga keindahan dan kebersihan desa mari kita terapkan gotong royong bersama untuk membersikan desa kita dari sampah.

 

“Teruntuk seluruh masyarakat Desa Terlangu, mari kita budayakan sikap gotong royong menjaga dan membersihkan Desa kita sebagai bukti kepedulian kita terhadap lingkungan dan ketentraman bersama,” ujar Wakil Bupati Banyuasin.

 

Sementara Pj Kades Terlangu Hadianto S.Sos,.M.Si mengatakan, dirinya berserta perangkat desa akan terus mendukung program Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin, dalam mewujudkan Banyuasin Bangkit adil dan sejahtera.

 

“Kita dari Pemerintahan Desa Terlangu akan terus berupaya semaksimal mungkin mendukung 7 program bupati dan wakil bupati, terkhususnya di bidang keagamaan, mengingat diantara program unggulan bupati dan wakil bupati Banyuasin yakni banyuasin religius, dan ini salah satu bentuk dukungan kami terhadap program pemerintah kabupaten banyuasin,” tuturnya.

(Denny,s)

Leave A Reply

Your email address will not be published.