Bupati Ogan Ilir Apresiasi Polsek Tanjung Raja Usai Ungkap Pencurian Mobil Pick Up
Bupati Ogan Ilir Apresiasi Polsek Tanjung Raja Usai Ungkap Pencurian Mobil Pick Up
Indralaya | Sriwijayaterkini.co.id — Polsek Tanjung Raja Polres Ogan Ilir Berhasil mengungkap pencurian satu unit mobil pick up jenis Suzuki Carry warna hitam yang terjadi beberapa waktu lalu.
Dua orang tersangka ditangkap Tim Rajawali Polsek Tanjung Raja adalah Adi alias Heri (42 Tahun) ditangkap di tempat persembunyiannya di wilayah Kecamatan Pemulutan Selatan.
Dan rekannya Supriyadi (40 Tahun) dibekuk dikediaman istri mudahnya di Desa Sakatiga Tiga Indralaya.
Baca Juga :Polda Sumsel Tindak Tegas Gudang BBM Ilegal, Giliran di Ogan Ilir Kena Grebek
Penangkapan itu juga dibenarkan Kapolres Ogan Ilir AKBP H. Andi Baso Rahman, melalui Kapolsek Tanjung Raja AKP Hermansyah.
Kedua tersangka beserta barang bukti utama yakni mobil pikap Suzuki Carry dengan plat nomor BG 8123 TD warna hitam, dibawa ke Mapolsek Tanjung Raja.
Baca Juga :Bupati OI Panca Libatkan Seluruh Kepala OPD Dalam Kepengurusan Dekranasda
Tim Rajawali Polsek Tanjung Raja juga mengamankan barang bukti lainnya berupa sebuah kunci Y, dua unit handphone dan speaker.
“Kami masih menginterogasi para tersangka dan tentunya akan diproses sesuai ketentuan hukum yang berlaku,” kata Hermansyah.
Baca Juga :Pemkab OI Keluarkan Aturan Tentang Hewan Ternak Pelanggar Bisa Didenda Rp 20 Juta
Atas keberhasilan tersebut, Polsek Tanjung Raja mendapat apresiasi langsung dari orang nomor satu di kabupaten Ogan Ilir.
Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar mengapresiasi kinerja dari kinerja Polres Ogan Ilir terkhusus kepada Polsek Tanjung Raja atas ungkap kasus pencurian mobil pick up.
Apresiasi dari orang nomor satu di Bumi Caram Seguguk ini disampaikan melalui papan karangan bunga yang dipajang di depan Mapolsek Tanjung Raja.
“Selamat dan sukses kepada Kapolres Ogan Ilir, Kapolsek Tanjung Raja dan Tim Rajawali Polsek Tanjung Raja atas ungkap kasus pencurian mobil,” kata Panca, Senin (10/7/2023).
Baca Juga :Dicurigai Hendak Mencuri Pria Bersenpira Asal Ogan Ilir Ditangkap Warga Tanah Abang Pali
Selain dari Panca, ada sejumlah karangan bunga yang menghiasi halaman Mapolsek Tanjung Raja pasca berhasil menangkap pelaku pencurian sepeda motor.(AL)