Pondasi Bangsa Bekerjasama Polres Banyuasin Gelar Vaksin, Ini Tanggapan Anggota Dewan M Nasir

0 27

Banyuasin | Sriwijayaterkini.co.id – Asosiasi Petani Pedagang dan Nelayan (ASP2DN) Pondasi Bangsa Kabupaten Kota Palembang bersama Polres Banyuasin dan Anggota DPRD Kabupaten Banyuasin menggelar menggelar kegiatan Vaksinasi Covid-19 di Desa Gasing Laut Kecamatan Talang Kelapa Kabupaten Banyuasin, Senin (27/12/2021).

Ketua ASP2DN Pondasi Bangsa, Nanik mengatakan ada target sebanyak 500 vaksin yang telah disediakan. Sejauh ini sudah ada 400 lebih orang yang mendaftar untuk di vaksinasi. Diperkirakan vaksin akan habis dan beberapa yang mendaftar dialihkan ke Puskesmas setempat.

Dikatakan Nanik, jenis vaksin yang diberikan yaitu Phizer dan Moderna. Masyarakat yang mendaftar vaksin Sinovac dialihkan Puskesmas Gasing. Jika nantinya pada vaksinasi ini ad masyarakat yang belum divaksin, maka diarahkan untuk mengikuti vaksin yang diadakan oleh RT setempat.

“Terima kasih kepada Polres Banyuasin yang telah berkejasama dalam menyediakan vaksin ini, dan juga memberikan hadiah beras dan Kupon yang akan diundi pada tanggal 31 Desember nanti yang hadiahnya motor, kipas dan lainnya,” jelasnya.

Sementara Anggota DPRD Banyuasin Muhammad Nasir mengucapkan ribuan terima kasih kepada ASP2DN yang telah menyelenggarakan dan sudah memfasilitasi kegiatan vaksin nasional dilakukan di Desa Gasing Laut Kecamatan Talang Kelapa Kabupaten Banyuasin.

“Terima kasih kepada Ibu ketua dan Pengurus pengurus yang lainnya ada ibu sekretaris dan Bendahara, lalu kami juga mengucapkan ribuan terima kasih kepada bapak Kapolres Banyuasin yang sudah memberikan beberapa hadiah sehingga menambah minat masyarakat pada kegiatan vaksinasi nasional ini,” katanya.

Nasir menambahkan satu minggu yang lalu pihaknya sudah memfasilitasi kegiatan vaksinasi Covid-19 di daerah Talang Jambi bekerjasama dengan Polsek Sukarame. Kepada Pondasi Bangsa dan pihak lain yang ingin menyelenggarakan kegiatan serupa, dirinya siap untuk memfasilitasi.

“Kalau kawan-kawan nanti punya program tentang vaksinasi, saya secara pribadi siap memfasilitasi di tempat atau gedung kurang lebih kapasitasnya bisa 500 orang bisa juga orang Rp1.000 untuk dilakukan di gedung kita,” tandasnya.
(Denny)

Leave A Reply

Your email address will not be published.