Konferwil ke-IV, PC GP Ansor Akan Tentukan Ketua Untuk Periode Berikutnya
Palembang | Sriwijayaterkini.co.id – Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor kota Palembang menggelar Konferensi Cabang ke IV yang digelar di Hotel Swarna Dwipa Palembang, Minggu (29/9/2024).
Pada Konferensi Cabang ini untuk menentukan Ketua PC GP Ansor kota Palembang untuk periode berikutnya.
Dalam kesempatan ini, Ketua PC GP Ansor kota Palembang, Momon Wahyudi mengungkapkan, Konferensi Cabang hari ini untuk menentukan Ketua PC GP Ansor kota Palembang untuk periode berikutnya.
“Mudah-mudahan di Konferensi Cabang ini terpilih pemimpin yang memiliki visi dan misi untuk memajukan GP Ansor kedepan. Semoga GP Ansor kedepan semakin berkembang dan semakin bisa memberikan kontribusi terhadap Negara khususnya di kota Palembang,” kata Momon disela-sela acara.
Momon mengungkapkan program-program GP Ansor kedepan bahwa Ansor ini merupakan organisasi kepemudaan yang orientasinya adalah Hal Sunah Waljamaah.
“Kita adalah Badan Otonom (Banom) dari Nahdlatul Ulama (NU), tentu kegiatan-kegiatan Ansor ini menjaga keutuhan bangsa ini setia terhadap Pancasila dan menjunjung tinggi Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Bagi Ansor, NKRI itu harga mati dan Pancasila harus tetap dijaga selamanya,” ungkap Momon.
Momon menjelaskan, program-program rutin Ansor yang harus dilaksanakan yakni sistem kaderisasi.
“Untuk bisa bergabung di GP Ansor ini melalui proses kaderisasi. Jadi tidak bisa langsung masuk, itu harus mengikuti kaderisasi dari tingkat paling dasar sampai tingkat lanjutan. Oleh karena itu, GP Ansor ini secara struktur kita satu komando dari Pimpinan Pusat, Wilayah dan Pimpinan Cabang,” jelas Momon.
Momon berharap kepada Ketua GP Ansor terpilih nanti jangan melupakan kaderisasi, jaga NKRI serta terus melaksanakan kaderisasi dan kegiatan-kegiatan yang sifatnya positif harus selalu disupport.
“Kita harus tetap beriringan dengan pemerintah karena GP Ansor selalu menjunjung tinggi gerakan kebangsaan, jadi kita harus ta’zim terhadap Kiyai, PWNU serta harus seiring sejalan terhadap pemerintah kota Palembang,” pungkas Momon.
(HA)