Disperindag Kabupaten PALI akan Gelar Festival Pasar Ramadhan Pada 24 Maret Tahun 2023
PALI I Sriwijayaterkini.co.id – Kabar Gembira buat Pedagang Musiman menu buka puasa (Takjil) yang biasa berjualan sore hari di wilayah Simpang lima, Terminal dan Simpang Empat Wilayah Kecamatan Talang Ubi pada Bulan Ramadhan ini Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) akan menggelar festival pasar Ramadhan dan memfasilitasi tempat untuk berjualan takjil.
Dikatakan, Brisvo Diansyah M. ST. MM Plt Kadisperindag PALI, bahwa festival pasar Ramadhan akan digelar pada 24 Maret-14 April 2023, tujuan digelar kegiatan ini dalam mendukung program pemerintah daerah didalam mengaktifkan kembali pasar Talang Kerangan serta bersamaan dengan HUT PALI yang ke 10.
“Kita telah menyiapkan 167 kios untuk pedagang yang berminat berjualan di pasar Talang Kerangan, hari ini mulai dibuka pendaftaran syaratnya hanya membawa KTP Saja. Pendaftaran bisa langsung ke Disperindag, Dinas Koperasi maupun kontak Person 082183975988, 081367039797,” ungkap Brisvo.
Lebih lanjut dikatakan Kabid Bappeda ini bahwa festival pasar Ramadhan diisi dengan perlombaan tingkat anak- anak jenis perlombaan bernuansa islami, serta di isi dengan grup band dari musisi PALI.
“Tujuan utama kami menggelar festival pasar Ramadhan untuk menghidupkan kembali Pasar talang kerangan dan semoga membantu meningkatkan perekonomian para pedagang khususnya masyarakat kabupaten PALI,” tukasnya.
Dari Pantauan Media ini dilapangan pihak Disperindag Kabupaten PALI telah memasang baliho kegiatan dibeberapa titik di wilayah kecamatan Talang Ubi. (Sendi)