Yudha Singgung Permasalahan Banjir yang Memakan Korban Jiwa di Debat Publik Terakhir

0 4

Palembang | Sriwijayaterkini.co.id – Pada debat publik terakhir yang digelar KPU kota Palembang, Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Palembang No. Urut 3 menyinggung beberapa persoalan yang menurutnya sudah masuk fase kritis.

Tidak lain persoalan tersebut menyangkut banjir, kemacetan, sampah dan infrastruktur meliputi penerangan jalan, pemukiman kumuh serta air bersih yang menurutnya masih menjadi PR hingga saat ini.

Yudha menyinggung salah satu permasalah terkait banjir yang memakan korban jiwa yakni seorang anak berusia 6 yang tewas terbawa arus pada Senin (18/11/2024) lalu yang membawa duka mendalam bagi keluarganya.

Dirinya menyebut kejadian tersebut merupakan kelalaian dari pihak tata kelola yang buruk dan terkesan asal-asalan.

“Kami turut berduka cita kepada korban. Kejadian tersebut dikarenakan tata kelola yang buruk. Selain itu, masalah banjir sampai saat ini belum terselesaikan dari 10 tahun terakhir. akibat tidak adanya master plan penanganan banjir dari pemimpin sebelumnya,” ungkap Yudha.

Yudha menyebut bencana ini sudah banyak merugikan masyarakat. Dirinya berkomitmen akan serius dalam penanganan masalah banjir jika nanti terpilih. “Kami berkomitmen akan serius dalam menangani banjir dan kami berjanji tidak akan ada lagi korban jiwa,” pungkas Yudha.

Leave A Reply

Your email address will not be published.