Toko Digimap Palembang Indah Mall Dibobol Maling, Manager PIM Tidak Ada Ditempat dan Serahkan Semua Kepolisian

0 151

Palembang | Sriwijayaterkini.co.id – Manager Marketing Palembang Indah Mall (PIM) Ongky angkat bicara terkait aksi pencurian dua orang pelaku didalam Toko Digimap di Jl Letkol Iskandar, Kelurahan 24 Ilir, Kecamatan Bukit Kecil Palembang, Minggu 18 Desember 2022 sekitar pukul 13.00 WIB lalu.

“Ya benar, saya lagi diluar tidak ada di PIM sekarang,” kata Ongky dihubungi melalui sambungan telepon selulernya, Selasa 20 Desember 2022.

Ongky mengatakan, kasus pencurian di PIM ini sudah diserahkan semuanya kepada pihak kepolisian.

“Intinya, kami melihat sekarang masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh pihak kepolisian,” ujar Ongky.

Ditanya terkait aksi pencurian motif dan keamaan ditempat, dirinya mengaku masih dalam penyelidikan oleh pihak kepolisian.

“Saya tidak bisa mengasih statment apapun dan kami pihak PIM sudah menyerahkan sepenuhnya oleh kepolisian,” ungkap Ongky.

Diberitakan sebelumnya, Sebanyak 46 buah iPhone berbagai merek raib digondol dua orang pelaku dari dari dalam Toko Digimap Palembang Indah Mall (PIM).

Aksi pencurian ini dilaporkan Rahma Deni (30) ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang.

Pelaku membawa kabur 11 buah iPhone 13, tuga buah iPhone 13 pro, 31 buah iPhone 13 Pro Max dan satu buah iPhone 14 Pro Max dengan total kerugian Rp 1 Miliar.

Menurut pelapor, aksi pencurian tersebut diketahui pada Minggu 18 Desember 2022 sekitar pukul 13.00 WIB lalu.

“Puluhan Iphone sebagian hilang,” kata Rahma Deni di SPKT Polrestabes Palembang, Selasa 20 Desember 2022.

Lalu saksi korban tadi bersama seorang kasir langsung mengecek CCTV di toko Digimap.

“Dari CCTV yang ada, benar ada dua pelaku yang melakukan pencurian,” ujar Rahma Deni.

Sementara, Kasat Reskrim Polrestabes Palembang Kompol Haris Dinzah membenarkan adanya kejadian tersebut.

Pelaku terekam kamera CCTV dan berhasil masuk setelah merusak kunci gembok pintu luar.

“Laporan korban sudah anggota kami terima dan akan segera kami tindaklanjuti hingga kini masih dilakukan penyelidikan, guna pendalaman untuk melakukan pengejaran terhadap pelaku,” tegasnya. (Rus)

Leave A Reply

Your email address will not be published.