Siswa di Muratara Minta DPRD Sumsel Beri Beasiswa dan Bangun Aula Olahraga
MURATARA | Sriwijayaterkini.co.id – Sejumlah SMA dan SMK di wilayah Daerah Pemilihan (Dapil) VIII Kabupaten Musi Rawas, Lubuklinggau dan Musi Rawas Utara (MLM), dalam pekan ini dikunjungi
dua wakil rakyat asal Sumsel, Drs. H A. Gani Subit, M.M, (Koordinator Reses) dan Dra. Hj Rita Suryani. Keduanya merupakan Putra dan Putri asli daerah Kabupaten Musi Rawas Utara, (09/9/2023).
Kedatangan dua anggota DPRD Sumsel ini sebagai tugas wajib dalam masa reses tahab II untuk wilayah Dapil VIII di Sumsel, guna menyerap aspirasi konstituen.
Kehadiran kedua anggota dewan Sumsel ke sejumlah sekolah di wilayah MLM ini, bukan tanpa alasan. Sebab posisi mereka yang berada di Komisi V memang konsen dan berfokus pada bahasan pendidikan, khususnya di Sumsel wilayah Dapil VIII, tempat keduanya dipilih menjadi wakil rakyat seperti sekarang.
“Pendidikan merupakan investasi yang paling tinggi, dimana pendidikan merupakan ilmu yang tidak akan pudar dan dapat memberikan pengetahuan lebih baik untuk generasi muda,” jelas H. A. Gani Subit, Anggota Dewan yang sudah menjabat dua periode itu.
Kali itu, diantara sekian banyak sekolah yang didatangi pada masa Reses II, antara lain SMA Negeri 6 Kecamatan Karang Dapo, SMA Negeri Bingin Teluk, SMA Negeri 9 Sukamenang dan SMA Negeri Karang Jaya.
Kadatangannya ke SMA-SMK di Dapil VIII ini, untuk menyerap asprasi dari warga sekolah, yang kemudian segala persoalan pendidikan yang dihadapi warga sekolah di Dapil VIII akan dibawa ke parlemen, dan diagendakan untuk penganggaran tahun 2024.
Pada pertemuan di sejumlah sekolah, dua wakil rakyat itu banyak mendapat masukan dan usulan dari warga sekolah. Satu diantaranya tentang kurangnya sarana dan prasarana pembangunan, terutama di SMA Negeri Sukamenang Kecamatan Karang Jaya, Kabupaten Musi Rawas Utara.
Kondisi yang demikian, diakui Gani Subit. Menurut Gani, sarana dan prasarana pembangunan SMAN Sukamenang diakui masih kurang. Melihat hal ini, Gani akan segera menyampaikan ke gedung parlemen, agar dapat direalisasikan pada anggaran 2024 mendatang.
Di tengah dialog dalam reses II ini, Irwan Saputra, salah satu peserta didik SMA Negeri Sukamenang meminta langsung kepada Anggota DPRD Sumsel mengenai sarana olaraga dan Ruangan Aula. Bahkan Irwan juga minta agar dirinya dan kawan-kawan dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi dengan bantuan beasiswa.
“Tidak hanya itu, nantinya kami apabila selesai pendidikan tingkat SMA dapat melanjutkan ke tingkat sarjana dengan bantuan beasiswa,” ujar Irwan.
Menanggai hal itu, Gani Subit menyatakan, pihaknya tidak akan meninggalkan Komisi V. Sebab GAni Subit dan Rota Suryani, akan konsen dan mendukung kemajuan pendidikan di Sumsel, khususnya di Dapil VIII.
“Saya dan ibu Rita Suryani berkomitmen selama 1 periode tidak akan meninggalkan Komisi V untuk mendukung kemajuan pendidikan di Sumsel,” terangnya.
Sementara itu, Basuki Rahmat, Kepala SMA Negeri Sukamenang mengatakan, SMA Negeri Sukaenang berdiri pada 2020. Namun meski posisinya berada di di pelosok, semangat dan prestasi peserta didik di sekolah yang dipimpinnya tidak kalah dengan SMA yang ada di Sumsel.
“Mulai dari Olimpiade tingkat nasional hingga daerah, anak-anak kita banyak membawa prestasi dan membanggakan daerah kita tercinta, khususnya kabupaten Muratara,” jelasnya.
Kepada anggota DPRD Sumsel yang hadir, Basuki saat ini minat warga yang ingi masuk di di SMA Negeri Suku Menang kian banyak. Oleh sebab itu, Basuki minta bantuan tambahan kelas kepada Anggota DPRD Sumsel.
“Tahun kemarin, kami pada saat penerimaan siswa-siswi baru kami kurang satu lokal. Terpaksa rumah dinas, kami jadikan ruangan guru. Sementara ruang guru, kami jadikan kelas belajar. Kami berharap sekali bantuan ruang belajar yang cukup agar tidak mengganggu aktivitas belajar murid,” tegasnya.**
TEKS/FOTO : YULI | EDITOR : IMRON SUPRIYADI