Peringatan Hari Jadi Kabupaten PALI Ke-11, Semua bersatu Menuju Kemajuan

0 151

PALI | Sriwijayaterkini.co.id – Dalam Rangka Peringati HUT PALI Ke-11 Rapat Paripurna Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) sekaligus Dalam Rangka peringatan HUT Kabupaten PALI yang ke-11. Bertempat Di ruang rapat paripurna DPRD Kabupaten PALI pada (22/04/2024).

Pada Rapat Paripurna ini, dibuka Langsung oleh ketua DRPD PALI H. Asri AG, SH, M.Si dan Bupati PALI Dr. H. Heri Amalindo, MM didampingi Wakil ketua I Irwan ST dan Wakil ketua II M Budi Hoiru diikuti seluruh anggota DPRD PALI.

Dalam sambutannya, H. Asri AG, SH., M.Si. mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada semua undangan yang telah berpartisipasi dalam Rapat Paripurna DPRD Kabupaten PALI hari ini. Ia juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak atas terwujudnya Kabupaten PALI. Selain itu, ia mengapresiasi kinerja pemerintah Kabupaten PALI yang telah membawa banyak kemajuan di Bumi Serepat Serasan, sehingga kita dapat merayakan HUT PALI yang ke-11 tahun ini.

“Mewakili masyarakat Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir, kami mengucapkan terima kasih atas kinerja pemerintah yang telah membawa kemajuan dalam berbagai sektor, seperti pembangunan infrastruktur jalan, perkantoran, pendidikan, kesehatan, sosial budaya, pertanian, dan perekonomian. Berkat upaya ini, kita dapat bersama-sama mempertahankan dan memajukan Bumi Serepat Serasan yang kita cintai menjadi lebih baik,” ucap Asri.

Bupati PALI, Dr. Ir. H. Heri Amalindo, MM, yang diwakili oleh Wakil Bupati Drs. H. Soemarjono, turut hadir dalam acara tersebut, bersama dengan beberapa kepala OPD dan Forkopimda dari Pemkab PALI, serta undangan dari anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan, para kepala desa, tokoh masyarakat, dan tamu undangan lainnya yang turut hadir.

Drs. Soemarjono mengucapkan moment hut pali ini sangat istimewa apabila terwujud cita cita bersama dalam mewujudkan kabupaten PALI lebih baik.
Dalam Rapat Paripurna ke-2 DPRD PALI yang juga merayakan Hari Jadi Kabupaten PALI yang ke-11, tema yang diangkat adalah “Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia dan Membangun Lingkungan Sosial-Budaya yang Aman, Berkeadilan, dan Religius Menuju Harmoni PALI yang Sejahtera”.

Wakil Bupati pun menyampaikan penghargaan yang mendalam kepada para pendahulu dan pendiri Kabupaten PALI.
“Dengan segala hormat, kami menyampaikan terima kasih atas kerja keras dan dedikasi mereka yang telah membantu Kabupaten ini berdiri tegak seperti yang kita saksikan saat ini,” tandasnya dengan penuh rasa hormat.

Leave A Reply

Your email address will not be published.