benner bengkulu

Peresmian Sekretariat dan Bakti Sosial DPC PERADI Kayu Agung

0 82

OKI | Sriwijayaterkini.co.id – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) Kayu Agung Kayu pada hari Senin tanggal 1 Agustus 2022 yang lalu mengadakan kegiatan Peresmian dan Syukuran Penempatan Sekretariat dan Bakti Sosial dengan mengajak Aparatur Penegak Hukum lainnya untuk mendonorkan darahnya serta membuka stand Konsultasi Hukum Gratis bagi masyarakat.

Bertempat di Sekretariat DPC PERADI Kayu Agung yang terletak di Jalan Lintas Timur Sumatera (depan Mapolres OKI), kegiatan ini dihadiri oleh Gubernur Sumatera Selatan yang diwakili oleh Kepala Biro Hukum Pemprov Sumsel Drs. Syahrullah, SH., Msi., Asisten Bupati OKI, Asisten Bupati OI, Kepala BNN OKI AKBP H Gendi Marzanto, Perwakilan Polres OKI, Polres OI, Kejaksaan Negeri Ogan Komering Ilir, Kejaksaan Negeri Ogan Ilir, Kodim 0402/OKI-OI, Dewan Penasihat DPN PERADI H. Bambang Hariyanto, SH., MH., FCB. Arb., Koordinator Wilayah Sumsel DPN PERADI H. Antoni Toha, SH., MH., Ketua DPC PERADI Pangkalan Balai Ismail Hanka, SH., MH., Ketua DPC IKADIN Palembang Andri Meilansyah, SH., Dewan Penasihat DPC PERADI KAYU AGUNG H. Syahril Akib, SH., MH., H. Darmawan, SH., MH., dan Benny Murdani, SH., MH., Sekretaris Jenderal KAMDA Adam Baharsyah, SH., MH., tampak hadir ditengah tamu undangan Advokat H. Yopie Bharata, SH., Redho Junaidi, SH., MH., Himawan Susanto, SH., MH., Ibrahim Adha, SH., MH., serta tamu-tamu kehormatan lainnya.

Sebelum acara seremonial Peresmian Sekretariat DPC PERADI Kayu Agung yang dipandu oleh presenter top sumsel yang juga berprofesi sebagai Advokat, Ryan Gumay, SH., telah terlebih dahulu dilakukan Khataman pembacaan ayat suci Al-Qur’an dengan menghadirkan santri/wati dari Pondok Pesantren Bait Al-Qur’an.

Dalam sambutannya Gubernur Sumatera Selatan yang diwakili oleh Kepala Biro Hukum Pemprov Sumsel Drs. Syahrullah, SH., Msi., menyatakan menyambut baik kehadiran DPC PERADI Kayu Agung dan Pemerintah Provinsi Sumsel berharap DPC PERADI Kayu Agung dapat memberikan kontribusi nyata bagi penegakan hukum di wilayah hukum Kabupaten Ogan Komering Ilir dan Kabupaten Ogan Ilir pada khususnya dan Provinsi Sumatera Selatan pada umumnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Dewan Penasihat DPN PERADI H. Bambang Hariyanto, SH., MH., FCB.Arb., yang menyatakan Advokat adalah Penegak Hukum yang sama kedudukannya dengan Penegak Hukum lainnya seperti Hakim, Jaksa dan Polisi dan untuk itu Advokat harus berperan aktif dalam proses penegakan hukum guna memberikan kepastian dan rasa adil bagi masyarakat.

Dikesempatan yang sama, Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten Ogan Komering Ilir AKBP H. Gendi Marzanto, berharap dapat melakukan sinergi dengan DPC PERADI Kayu Agung didalam menjalankan program pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan Narkotika di wilayah hukum Kabupaten Ogan Komering Ilir.

Ketua DPC PERADI Kayu Agung Muhammad Zulkifli Yassin, SH., MH., didalam sambutannya menyatakan kegiatan ini memang dirancang untuk tidak sekedar seremonial peresmian Sekretariat semata, namun juga diadakan kegiatan yang yang konkret dan bermanfaat, oleh karenanya dalam kesempatan yang baik ini juga diadakan kegiatan Donor Darah Masal yang bekerja sama dengan PMI Sumsel dan Konsultasi Hukum Gratis bagi masyarakat umum. Setelah peresmian ini, Sekretariat DPC PERADI Kayu Agung akan terbuka setiap saat bagi semua kalangan masyarakat yang hendak mengkonsultasikan permasalahan hukum yang sedang dihadapinya tanpa dipungut bayaran/gratis.

Sekretaris DPC PERADI Kayu Agung Iir Sugiarto, SH., yang didampingi oleh Fana Justian Adynata, SH., selaku Ketua Pelaksana kegiatan menyampaikan rasa syukur dan ucapan terima kasih kepada seluruh pengurus DPC PERADI Kayu Agung yang telah bahu-membahu mempersiapkan acara ini, serta apresiasi kepada semua pihak yang telah membantu baik secara moril maupun materiil sehingga terlaksana dan suksesnya kegiatan ini.
(***)

Leave A Reply

Your email address will not be published.