Hotel Santika Radial Palembang Luncurkan Tema ‘Qomarun’ untuk Ramadhan
Sriwijayaterkini.co.id — Qomarun (bulan yang dirindukan), Hotel Santika Radial Palembang
Marhaban Ya Ramadhan. Bulan suci Ramadhan yang selalu kita nanti setiap tahunnya akan segera tiba. Di tahun ini, Hotel Santika Radial Palembang akan membawakan suasana khas dengan tema “Qomarun (bulan yang dirindukan)” untuk Anda. Momen bulan suci ini adalah momen yang tepat dan dirindukan Anda beserta keluarga dan teman-teman untuk bersama-sama kembali mempererat tali silahturahmi. Oleh karena itu, Qomarun Hotel Santika Radial Palembang siap melayani Anda dengan menyediakan paket berbuka puasa, dan promo menginap.
Paket berbuka puasa sepuasanya dengan puluhan kuliner nusantara di Hotel Santika Radial Palembang dapat Anda nikmati hanya dengan Rp 180,000 nett per orang dengan berbagai varian makanan. Promo beli 9 gratis 1, khusus periode 10-16 Maret 2025. Adapun promo lainnya yaitu harga spesial Rp 150,000,-nett/pax khusus untuk member myValue. Buka puasa “All you Can Eat” ditemani acoustic music dapat Anda nikmati di Laksa Restaurant kami mulai dari pukul 18.00 – 20.30 WIB. Paket meeting mulai dari Rp 220,000,- per pax minimal pemesanan 15 pax. Puaskan lapar dan dahaga Anda setelah seharian berpuasa dengan menu andalan khas nusantara kami dengan paket berbuka di Hotel Santika Radial Palembang.
Qomarun Hotel Santika Radial Palembang juga menyediakan promo menginap yang sangat terjangkau. Mulai dari Rp 595.000 nett per malam, Anda beserta keluarga tercinta dapat menginap di kamar Superior kami lengkap dengan free breakfast atau sahur untuk 2 orang.
Sebagai informasi tambahan, Hotel Santika Radial Palembang menyediakan 149 kamar yang terdiri dari empat tipe kamar: Superior, Deluxe, Premiere dan Suite. Pemandangan Jembatan Ampera yang melegenda, letak strategis tepat di tengah kota dan dikelilingi berbagai pusat pembelanjaan di kota Palembang, menjadikan Hotel Santika Radial Palembang salah satu pilihan utama dengan fasilitas di setiap kamar yang dilengkapi oleh LED TV, Coffee/tea maker, minibar, Safe Deposit Box (SDB) dan speed WiFi.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai promo-promo di Hotel Santika Radial Palembang, silahkan menghubungi 081373907070/0813 1062 9991, email di radialpalembang@reservation.santika.com instagram @santikaradialpalembang atau Anda dapat langsung kunjungi kami di jalan Brigjen HM Dhani Effendi (Jalan Radial) No. 1688, Palembang. Kami tunggu kedatangannya.