DPP Gencar Indonesia Gelar Rapat Internal Evaluasi Kepengurusan
Palembang | Sriwijayaterkini.co.id – Untuk meningkatkan kinerjanya, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Gerakan Cinta Rakyat (Gencar) Indonesia menggelar rapat koordinasi serta perombakan kepengurusan yang berlangsung di Sekretariat Gencar Indonesia Jalan Mayor Salim Batubara Kebon Semai Palembang, Jum’at (30/09/2022).
Ketua Umum Gencar Indonesia Charma Afrianto, SE mengajak semua pengurus untuk memaksimalkan kinerja Gencar Indonesia menuju 2023-2024.
“Langkah awal Oktober ini kita akan menggelar Pelantikan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gencar Kabupaten / Kota yakni Kota Palembang, Muara Enim dan OKI yang segera akan kita lantik. Saat ini baru ada 11 Kabupaten/Kota yang sudah ada SKnya,” tutur Charma.
Menurut Charma, ini sejalan dengan instruksi Ketua Dewan Penasehat Gencar, Herman Deru untuk merekrut anggota Gencar sebanyak-banyaknya.
“Instruksi Ketua Dewan Penasehat Herman
Deru yang menargetkan keanggotaan Gencar sebanyak 40.000 anggota di Sumatera Selatan akan segera tercapai,” jelas Charma usai rapat koordinasi pengurus Gencar.
Selain itu DPP Gencar Indonesia akan membentuk badan-badan yang nantinya mempunyai Anggaran Dasar Rumah Tangga (ADRT) tersendiri.
“Ada beberapa badan yang sudah siap dibentuk yang nantinya akan sesegera mungkin dilantik pertama yakni DPP Srikandi Gencar Indonesia, DPP Badan Mahasiswa Gencar dan DPP Brigade Gencar Indonesia. Insya Allah 3 Badan Otonom (Banom) ini akan dilantik bersamaan dengan pelantikan DPC Gencar Kota Palembang pada 29 Oktober 2022 nanti,” lanjut Charma.
Selanjutnya di kepengurusan DPP Gencar ada perombakan posisi penting yang ditempati orang-orang yang berkompeten dibidangnya serta ada penambahan kepengurusan untuk memaksimalkan kinerja Gencar mendatang.
“Insya Allah 3 hari lagi rampung dan akan segera kita laporkan ke Kesbangpol Sumatera Selatan,” ucap Charma.
“Kami juga mengharapkan kepada Dewan Penasehat serta Dewan Pembina untuk terus berkontribusi demi kelangsungan pergerakan Gencar,” pungkasnya.*