Geger, Mayat Laki-laki OKI Sumsel Temukan Mengambang di Sungai Musi Palembang

0 25

Palembang | Sriwijayaterkini.co.id – Warga tepian Sungai Musi dihehohkan dengan penemuan mayat pria mengambang di Dermaga Sungai Musi atau di bawah Jembatan Ampera Palembang, Jum’at 23 Desember 2022 sekitar pukul 14.00 WIB.

Mayat tersebut yakni, Lian (21) warga Jl Batun Kampung 4, Desa Muara Batun Ogan Komering Ilir (OKI) Sumsel.

Menurut saksi mata tempat kejadian perkara (TKP) Ziky mengatakan, penemuan mayat ini awalnya saat itu ada seorang ibu melihat tangan yang mengapung ditengah tumpukan eceng gondok ditepian Sungai Musi Palembang.

“Kami pun memanggil anggota Polairud tersebut yang sedang melintas bahwa ditemukan mayat di Tempat Kejadian Perkara (TKP),” kata Ziky kepada kepada awak media, Sabtu 24 Desember 2022.

Tidak lama kemudian, lanjut Ziky datang kapal patroli milik Polairud Polda Sumsel yang sedang berpatroli didaerah dermaga.

“Setelah itu, anggota serta pihak terkait langsung mendekati ternyata benar ada sesosok mayat berjenis kelamin laki-laki,” ujar Ziky.

Sementara, Direktur Ditpolairud Polda Sumsel Kombes Pol Andreas Kusmaedi menambahkan, saat itu dirinya dan anggota sedang melakukan pengecekan kesiapan operasi lilin natal dan tahun baru (Nataru). Lalu mendengar teriakan warga mengenai adanya mayat.

“Mendapati hal itu, kami langsung mendekati TKP, dan mendapati adanya mayat laki-laki tanpa adanya Indentitas di tubuhnya yang diperkirakan berusia sekitar 30 tahun,” jelas Andreas Kusmaedi.

Kemudian lanjut Andreas Kusmaedi mengatakan, pihaknya langsung melakukan evakuasi terhadap mayat tersebut dengan membawanya ke Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Moh Hasan Palembang.

“Untuk ciri-ciri korban tersebut kita dapati memakai gelang tasbeh kayu warna hitam di tangan kanan dan tanpa busana,” tutupnya. (Rus)

Leave A Reply

Your email address will not be published.