Peradi Satu-satunya Wadah untuk Advokat

0 22

Palembang | Sriwijayaterkini.co.id – Ratusan advokat baru bergabung dalam Perhimpunan Advokat Indonesi (Peradi) Palembang. Pengangkatan berlangsung di Hotel Aston Palembang, Senin (20/12/2021).

Sekjen DPN Peradi, Dr. H. Hermansyah Dulaimi, SH., MH, mengatakan bahwa ada surprise Palembang bisa melaksanakan dalam kondisi pandemi saat ini.

“138 advokat telah kita lantik sebagai advokat baru, dan pesan saya kepada advokat di kota Palembang untuk tetap bersatu karena kita berusaha untuk melakukan program single bar, dan berusaha memperjuangkan Peradi lebih unggul untuk ditetapkan sebagai advokat yang single baru,” katanya.

Sesuai putusan Mahkamah Konstitusi yang menyebutkan bahwa Peradi adalah satu-satunya organisasi advokat dan putusan Mahkamah Agung atas masalah gugatan hasil Munas dinyatakan sah.

Dikatakannya, dengan terpilihnya Dr Azwar sebagai Ketua DPC Palembang juga mempunyai program yang salah satunya menyatukan para advokat dan membawa Peradi Palembang lebih baik.

“Dan atas dilantiknya Hj Nurmala sebagai Wasekjen DPN Peradi sangat baik. Sebagai informasi, Hj Nurmala menjabat sebagai Wasekjen Humas Komunikasi dan Protokoler dan Wasekjen pemberdayaan perempuan,” jelasnya.

Sementara, Ketua DPC Peradi Palembang, Dr Azwar Agus, SH, M.Hum mengatakan kemenangannya terpilih sebagai ketua DPC adalah milik semua anggota, tidak ada lagi pengkotak-kotakan dan berharap bagi pendukung yang kalah atau yang menang untuk segera bersatu.

“Karena kita ingin membesarkan Peradi sebagai wadah tunggal saya berharap kita bersama-sama membesarkan peradi khususnya di Kota Palembang,” ujarnya.

Dia mengatakan, bahwa langkah selanjutanya yakni pembinaan, pendidikan yang berkelanjutan dan melakukan pertemuan atau konsolidasi dengan para pendukung.

“Saya siap melakukan apapun untuk peradi khususnya di kota palembang. Dan untuk yang baru di lantik terus belajar dan berusaha menjadi yang terbaik. Peradi harus menjadi contoh advokat lain bahwa peradi mempunyai kemampuan yang lebih dibandingkan advokat lain dan menjadi contoh dalam mengembangkan dan menegakkan supremasi hukum khususnya di kota Palembang. Itulah menunjukkan Peradi merupakan organisasi besar dan dicintai karena bukan hanya masyarakat umum, mantan bupati pun mau menjadi anggota Peradi dan menjadi advokat,” tambahnya.

Wakil Sekjen DPN Peradi, Hj. Nurmala, SH., MH menyampaikan terima kasih kepada DPN Peradi khususnya ketua umum Prof. Dr. Otto Hasibuan, SH, MCL, MM yang telah mempercayakan sebagai salah satu ketua DPC terbaik untuk diangkat sebagai wakil Sekretaris jendral DPN Peradi.

“Semoga saya dapat menjalankan tugas sebagai Wasekjen dengan amanah,” ujarnya.
(Deva)

Leave A Reply

Your email address will not be published.